Hosting dan Domain Lokal Termurah
| |

Setting Custom Domain ke Blogspot

Kali ini kita akan belajar melakukan Setting Custom Domain ke Blogspot. Karena saya anggap anda sudah membeli dan memiliki nama domain sendiri, maka sekarang saatnya kita melakukan konfigurasi. Didalam melakukan konfigurasi ini, ada beberapa hal yang harus anda lakukan, Pertama: Mendaftar dan setting domain pada layanan DNS gratis; Kedua: Setting pada Blogger.

Berikut ini langkah-langkah melakukan Custom Domain:

Langkah pertama: Mendaftar dan setting domain di layanan DNS gratis [Saya rekomendasikan DNSPark.net]

1. Klik link ini untuk daftar https://www.dnspark.net/register/
2. Isi identitas anda pada formulir yang disediakan
3. Jika sudah selesai, anda tinggal melakukan proses login [berikut tampilan awalnya]


4. Perhatikan kolom kiri dan temukan daftar Configuration Menu. Lalu klik DNS Hosting. Lihat gambar dibawah:

5. Pada Menu DNS Hosting, ada tiga link menu, yakni: Add Domains, Edit Domains dan Backup Domains. Anda pilih dan klik Add Domains [Lihat Gambar dibawah]

6. Setelah itu akan muncul halaman untuk menambahkan domain. Silahkan diisi seperti contoh dibawah ini:

Petunjuk gambar:
A. Anda beri centang pada kolom di bagian "Select the service to add"
B. Pada bagian "Enter a domain" masukan nama domain anda tanpa www ( contoh: e-handbook.web.id)
C. Anda klik tombol "Add Now" pada bagian "Add the service"

7. Setelah itu anda lihat "Domain List" di bagian pojok kiri bawah, lalu klik nama domain yang baru anda masukan

9. Perhatikan gambar dibawah [bagian "Add Record" yang di beri kotak warna merah] ini:


Silahkan rubah Type ke CNAME, lalu masukan www pada Host Name dan ghs.google.com pada Destination Name. Sementara kolom TTL otomatis terisi 3600. Jika yakin sudah benar klik Update All.
10. Setup domain di DNSPark selesai

Langkah Kedua: Setting pada Blogger

1. Login ke www.blogger.com
2. Silahkan masuk ke tab Pengaturan. Setelah itu, klik lagi tab Publikasikan. Dan klik link domain kostum. Gambar seperti di bawah ini:

3. Selanjutnya klik link domain kostum tadi. Setelah itu akan muncul halaman dan kolom menuntun anda membeli domain. Abaikan kolom itu lalu cari dan klik link beralih ke pengaturan lanjut di bagian kiri. Lihat gambar di bawah:

4. Lalu akan muncul halaman Pengaturan Lanjut. Silahkan masukkan domain anda di form Domain Anda. Contoh yang saya masukan www.e-handbook.web.id. Lalu klik simpan pengaturan [sebelumnya masukkan verifikasi kata yang tersedia]

5. Pada tampilan selanjutnya centang kolom yang disamping tulisan "mengarahkan... ke www...." dibawah domain baru anda, lalu masukkan "Verifikasi Kata" dan klik simpan.

Sampai disini selesai sudah custom domain anda ke blogspot.

Salam Blogging...!!

internet marketing
Bagi anda yang ingin belajar PHP / HTML / MySQL dengan sangat mudah sambil langsung praktek, saya sarankan untuk anda bisa belajar di sini

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di kolom bawah ini. Segala komentar yang mengandung unsur SARA akan kami hapus.

print this page